What's Inside: My New Normal Kit Pouch

By vanillaberrys - 10:40 AM

Pouch selalu jadi bawaan wajib sehari-hari untukku, terutama pouch makeup untuk touch up ketika sedang berpergian. Tapi siapa sangka di tahun 2020 ternyata ada tambahan pouch yang harus dibawa ketika mengharuskan keluar rumah di masa pandemi seperti ini misalnya grocery shopping atau ngantor. Yap, pouch tambahannya adalah new normal kit pouch atau tempat untuk menaruh barang-barang yang bersifat wajib di masa pandemi ini seperti hand sanitizer, masker, toilet sanitizer, tisu basah, dan beberapa barang lainnya.

Sebenernya, sebelum adanya COVID-19 aku adalah tipe orang yang selalu wajib bawa hand sanitizer dan toilet sanitizer kemana pun aku pergi. Dua barang itu adalah barang yang harus aku bawa dan selalu ada di tas mengingat terkadang tangan kita kotor atau terkadang terpaksa harus ke toilet di luar rumah yang biasanya memiliki tipe toilet duduk yang pastinya banyak dipakai oleh orang banyak. Tak disangka-sangka pertengahan tahun 2020 ternyata kedua barang ini jadi langka dan harganya pun banyak yang gak masuk akal. Untungnya saat ini harga barang dengan katageori kebersihan dan kesehatan kembali normal :")

Nah, kesempatan kali ini aku mau kasih liat "new normal kit" yang aku punya dan bawa apa aja yang mungkin bisa jadi refrensi untuk kalian yang belum punya new normal kit ini. Menurutku, walaupun saat ini masih di rumah aja tetep penting sih untuk punya new normal kit ini karena kita gak akan tau jikalau tiba-tiba ada urusan penting yang mengharuskan untuk keluar rumah. Jadi seenggaknya keep at least barang-barang yang memang untuk sanitize serta masker.

Baca Juga: Inside My Makeup Pouch




1. Hand sanitizer

Barang pertama yang wajib aku bawa bahkan jauh sebelum adanya virus COVID-19 adalah hand sanitizer. Saat ini aku punya hand sanitizer tipe gel dari NUVO, tapi setauku hand sanitizer ini kadar alkoholnya belum sampai 70% maka dari itu biasanya aku bawa hand sanitizer lain di tas atau di mobil dengan kandungan alkohol 70% atau sesuai anjuran dari pemerintah.

2. Toilet sanitizer

Ini juga salah satu barang yang selalu aku bawa di tas sejak 2 tahun lalu. Tapi untungnya, di masa pandemi ini justru aku belum pernah pakai toilet sanitizer ini sama sekali karena biasanya aku berpergian hanya sebentar misalnya untuk belanja bulanan dan aku belum berani untuk pakai toilet umum. Tapi untuk kalian yang memang harus bekerja atau ada kegiatan diluar, menurutku ini bisa jadi penyelamat sebelum memakai toilet umum.

3. Masker cadangan

Aku juga selalu bawa masker cadangan ketika berpergian misalnya ketika habis makan atau lepas masker, bisa ganti ke masker baru. Selain lebih higenis, mengganti masker secara rutin juga bisa mencegah timbulnya maskne loh!

4. Hand cream

Pemakaian hand sanitizer dan cuci tangan yang lumayan sering ternyata menyebabkan tangan jadi lebih kering dan kasar. Oleh karena itu, aku juga selalu bawa hand cream untuk dipakai setelah memakai hand sanitizer atau dipakai ketika tanganku terasa kering atau kasar. Menurutku, hand cream membantu banget dan jadi barang yang cukup penting saat ini. Siapa sangka dulu hand cream sedikit peminat, sekarang ternyata produk hand cream jadi hits di pasaran!

5. Lip Tint

Terakhir ada barang yang sebenernya gak begitu penting, tapi hukumnya wajib buatku untuk bawa barang ini. Yap, lip tint! Meskipun pakai masker, gak menghalangi aku untuk selalu pakai dan bawa lip tint karena keluar tanpa lip tint rasanya ada yang tertinggal atau kurang lengkap. 

Jadi, itu semua barang-barang new normal yang wajib aku bawa! ~ Kalo kalian gimana nih? Apa sih barang yang wajib di bawa di situasi seperti ini? 


  • Share:

You Might Also Like

2 comments

  1. Kebetulan dari dulu aku udah selalu bawa pouch isinya hand sanitizer, hand cream, bahkan ada koyo sama safe care juga karna aku jompošŸ¤£ sekarang tambah cadangan masker ajaaa

    ReplyDelete
  2. Huehehehehe, isi pouch kita hampir sama nih, cuma minus toilet sanitizer aja sih. Btw, toilet sanitizer nya Hani beli dimana? Aku kok tertarik ya

    ReplyDelete